31.8.14

Memilih Sofa Cantik untuk interior Rumah

Memilih Sofa Cantik Untuk Interior Rumah Minimalis  - Selepas pulang kerja, alangkah nikmatnya jika kita bisa rehat sejenak sambil berkumpul bersama keluarga. Bersandar diatas sofa yang empuk dan ditemani segelas teh hangat yang menambah kehangatan suasana keluarga anda.

Pemilihan jenis maupun bentuk sofa sangat penting untuk semakin menunjukkan kualitas rumah minimalis anda, berbagai bentuk dan pilihan motif serta beragam harga, banyak sekali di tawarkan oleh toko-toko furniture, oleh karena itu, pemilihan sofa yang tepat sangat perlu untuk diperhatikan, pilihlah yang sesuai dengan kondisi ruang,  seperti luas atau sempitnya interior rumah, dan tentu pemilihan warna juga harus diperhatikan sesuai dengan tema warna ruang yang ada.

Untuk itu lengkapi furniture rumah minimalis anda dengan sofa yang indah dan menawan. Selain untuk bersantai, sofa ini juga memiliki jenis yang berbeda. Biasanya penempatan ruangan akan mempengaruhi pilihan sofa yang lebih cocok untuk anda gunakan, jadi jangan segan untuk menggali informasi dari berbagai pihak yang lebih mengerti tentang informati tentang tata ruang yang elegan dan indah serta nyaman, beberapa info dibawah ini mungkin bisa menjadi sedikit referensi anda sebelum memutuskan untuk membeli sofa.

Jika sofa yang anda gunakan akan di taruh di ruang tamu misalnya, kita bisa menempatkan sofa yang cukup lebar dan model yang tidak terlalu banyak variasi namun tetap terlihat modern. Hal ini untuk menciptakan suasana yang elegan namun tetap terasa nyaman ditambah dengan perpaduan antara warna pada kursi dan cat dinding rumah anda.
gambar : images.google.com

Sedangkan untuk ruang keluarga, biasanya menempatkan jenis sofa yang memiliki karakter relax. Hal ini dikarenakan ruangan keluarga merupakan ruangan yang harus memiliki kenyamanan lebih tinggi di banding yang lainnya agar senantiasa menjadi tempat berkumpul dalam menjaga keharmonisan bersama keluarga
 gambar : images.google.com

Atau bisa juga menempatkan sofa yang unik agar memberikan kesan artistik dan disukai oleh anak anda.

gambar : images.google.com

Selain itu juga untuk mempercantik nuansa ruang keluarga anda, dan akan lebih lengkap bila sofa ini dipadukan dengan home teater yang anda letakan di ruang keluarga sehingga ruangan ini terlihat semakin mempesona dan menawan bahkan bisa menjadi ruangan terfavorit yang ada dari rumah minimlis anda.

 
gambar : images.google.com

Semoga beberapa info yang tersaji diatas, bisa menambah wawasan anda dalam mendesain ruang interior rumah minimalis anda, selamat berkreasi, anda juga bisa membaca info tentang mengenal arti dan karakter cat dinding rumah minimalis

Desain Cantik Pintu Rumah Minimalis

Desain Cantik Pintu Rumah Minimalis - Pintu adalah jalur akses menuju sebuah ruangan ataupun keluar dari ruangan.  Selain itu puntu juga merupakan tempat menuangkan seni bagi para pengrajinnya, pasalnya kini semakin banyak model pintu yang di tawarkan mulai dari jenis pintu satu ataupun pintu dua yang sepasang dan saling melengkapi.

Pintu merupakan salah satu komponen penting dalam sebuah desain rumah minimalis, karena pintu bisa menjadi sebuah dekorasi yang menawan dan bisa menambah ke elegenan dan mempercantik tampilan sebuah rumah. Untuk itu, pemilihan sebuah Desain pintu untuk rumah minimalis, ada beberapa hal yang harus diperhatikan secara seksama agar pemilihan pintu ini bisa mendapatkan desain yang pas dan sesuai dengan rancangan keseluruhan rumah yang telah dibangun.
gambar :images.google.com

Beberapa komponen desain pintu rumah minimalis yang tidak boleh anda lewatkan adalah seperti pemilihan warna, bahan yang digunakan, motif serta tak ketinggalan jenis pegangan pintunya sendiri. Dengan pemilihan yang tepat dari beberapa komponen tersebut, bisa dipastikan rumah anda akan semakin terlihat menawan dan elegan serta modern.

Saat ini banyak desain yang lebih mengacu pada model minimalis, begitu juga dengan desain pintu. Maraknya rumah yang di desain dengan tema minimalism akan pintu pun melengkapi tema minimalis ini dengan menghadirkan jenis-jenis pintu minimalis.

Dilihat dari segi corak yang menghiasinya ada banyak sekali corak yang di tawarkan, seperti menempatkan corak kotak di tengah desain pintu yang kemudian dilengkapi oleh warna yang berbeda dengan warna dasarnya, ada pula pola bergaris memanjang yang memeberikan kesan memotong warna dasar pintu, dan masih banyak pula yang lainnya.

Selain itu gagang pintu juga di sesuaikan dengan jenis pintunya, untuk jenis pintu satu ada yang menggunakan konsep pegangan lonjong yang menempel langsung pada pintu dan kunci yang terkesan memisah dari gagang seperti gambar di bawah ini
gambar : images.google.com
Sedangkan untuk pintu dua yang digunakan untuk pintu depan sebagai akses dari luar menuju ke dalam rumah biasanya menggunakan handle yang lebih panjang.


gambar : images.google.com
Dengan tujuan untuk memudahkan dalam membuka pintu karena konsep pintu ini biasanya mendorong Roda yang dapat berputar dan kemudian membuka pintu.


Selamat berkreasi, salam sukses untuk anda, jangan lupa untuk membaca juga Tips Memilih Jendela Rumah Minimalis.

30.8.14

Memilih Keramik Lantai untuk Rumah Minimalis

Memilih Keramik Lantai untuk Rumah Minimalis - Lantai adalah salah satu komponen rumah yang menjadi tempat pijakan. Untuk itu harus di perhatikan agar memberikan kenyamanan dalam melangkah. Biasanya lantai rumah ini tersusun dari keramik. Jenis keramik di bedakan oleh kualitasnya, semakin tinggi kualitasnya maka semakin mahal pula harga yang di tawarkan. Selain itu, berbagai macam bentuk dan motifnya, keramik juga bisa menambah keindahan interior rumah minimalis, dengan pemilihan yang tepat dan sesuai pasti akan mampu mengangkat gengsi dan semakin menjadikan rumah anda terlihat lebih elegan dan modern.
Agar dalam pemilihan kemarik anda tidak salah pilih, mungkin pengenalan beberapa jenis keramik berikut, bisa memberikan sedikit informasi yang berharga, Berikut jenis-jenis keramik yang biasanya digunakan untuk lantai :

1. Keramik Biasa
Jenis keramik seperti ini sangat mudah ditemukan di pasaran, karena diproduksi memang jauh lebih tinggi dibanding keramik jenis lain. Untuk ukuran Keramik Biasa ini mulai dari ukuran 30 cm² - 80 cm². Ada juga yang berukuran memanjang, seperti keramik ukuran 15 cm X 30 cm.



2. Keramik Teraso
Keramik teraso disukai oleh masyarakat yang menginginkan penampilan etnik dan tradisional. Ukuran yang ada dipasaran cukup beragam mulai dari keramik berukuran 20cm² - 60cm². Biasanya jenis ini sering kita temui di rumah makan, cafe bahkan villa yang ber-arsitektur tradisional, mediteranian atau bahkan klasik.


3. Keramik Granit Alam
Keramik ini lebih indah dan tidak mudah menimbulkan goresan sehingga harganya pun lebih tinggi dari keramik biasa.sehingga hanya bisa di jangkau oleh kalangan ekonomi menengah keatas.




4. Keramik Homogeneous Tile


Keramik homogeneous tile merupakan keramik yang dibuat meniru bentuk fisik batu grani alam atau marmer. Di pasaran jenis keramik ini umumnya dengan ukuran besar sesuai trend saat ini. Seperti ukuran 40 x 40 cm, 60 x 60 cm, bahkan ada sampai berukuran 100 x 100 cm.

Dengan mengenal beberapa jenis keramik diatas, semoga anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan rumah minimalis anda, beragama jenis dan ukuran yang lebih tepat dan sesuai anda bisa berkonsultasi dengan para agen keramik, sehingga pilihan anda bisa semakin baik.