9.3.14

Gambar desain denah rumah minimalis 4 kamar tidur

Desain denah rumah minimalis 4 kamar tidur – para sahabat yang ingin memiliki rumah dengan ukuran yang cukup luas, mungkin desain rumah dengan jumlah kamar lebih dari 3 bisa menjadi pilihan yang tepat. Memiliki desain rumah dengan 4 kamar tidur, sangat tepat jika sahabat telah memiliki anak lebih dari satu. Perencanaan jumlah kamar tidur sangat penting sekali, bukan hanya untuk saat ini, tetapi untuk kedepannya juga.

Dengan desain denah rumah minimalis 4 kamar tidur, sahabat bisa lebih berkreasi dalam penataan ruang dalam rumah. Variasi berbagai posisi kamar tidur yang akan di rancang, sangat memberikan ekspresi penataan runag yang lebih fleksibel.

Desain kamar tidur yang berjumlah 4 kamar, bisa sahabat pecah menjadi beberapa peruntukan, missal satu kamar tidur sebagai kamar tidur utama, 2 kamar sebagai kamar anak, dan satu kamar tidur untuk pembantu. Jika rancangan seperti ini, sahabat, bisa memberikan posisi kamar tidur utama di bagian depan, kamar anak diposisi tengah dan kamar tidur untuk pembantu, bisa di letakkan pada bagian belakang rumah.

Jika sahabat memiliki anggota keluarga lainnya yang sering berkunjung, atau memiliki koneksi rekan bisnis yang sering mampir kerumah, maka salah satu kamar bisa di gunakan sebagai kamar tamu. Untuk posisi kamar tamu biasa di posisikan di bagian depan. Sahabat juga bisa meletakkan kamar utama justru pada bagian belakang.

Dalam desain denah rumah minimalis 4 kamar tidur,  jika luas lahan yang akan dibangun masih tersisa banyak, bisa di gunakan sebagai lahan untuk taman. Konsep rumah dengan sebuah taman baik pada bagian depan maupun belakang akan sangat memberikan sebuah kesan yang nyaman dan teduh. Untuk mendesain taman yang lebih baik dan teduh, sahabat bisa melihat berbagai contoh di bagian postingan lainnya.

Beberapa contoh gambar desain denah rumahminimalis 4 kamar tidur di bawah ini, mungkin bisa memberikan sedikit informasi tentang bagaimana bentuk contoh denah rumah dengan 4 kamar tidur, sahabat bisa mengkreasikan sendiri sesuai dengan selera sahabat dengan membandingkan beberapa contoh dibawah ini.




Gambar desain denah rumah minimalis 4 kamar tidur diatas semoga bisa menjadi sebuah inspirasi
Salam sukses dan salam bahagia untuk sahabat semua.. baca juga artikel lainnya tentang desain pagar rumah dari besi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar